MANAJEMEN PROYEK
Manajemen proyek adalah merencanakan, menyusun organisasi memimpin dan mengendalikan sumber proyek daya perusahaan untuk mencapai sasaran yang dinyatakan secara lengkap serta harus diselesaikan dalam suatu periode atau waktu yang telah ditentukan.
Konsep Manajemen Proyek Meliputi :
· Proyek merupakan suatu kegiatan yang sifatnya sementara dengan tujuan tertentu dan memanfaatkan sumber – sumber daya
· manajemen proyek adalah proses pencapaian tujuan proyek dalam suatu wadah tertentu
· manajemen proyek meliputi langkah – langkah perencanaan, pelaksanaan, pengawasan, dan penyesuaian proyek.
· kendala / hambatan proyek adalah spesifikasi kerja, jadwal waktu dan dana
· bentuk organisasi atau wadah yang dimaksud dalam manajemen proyek adalah organisasi fungsional, koordinator gugus tegas dan matri
Contoh Dari Manajemen Proyek Adalah:
Proyek pengembangan produk baru,
Dalam menciptakan produk baru di perlukan manajemen Proyek agar dalam kegiatannya dapat berjalan sesuai dengan tujuan dan waktu yang telah di rencanakan.
MANAJEMEN RESIKO
Manajemen resiko adalah suatu kegiatan mengidentifikasikan, menganalisa, merespon kemungkinan resiko yang akan terjadi selama proses proyek berlangsung yang dapat mengancam pencaian tujuan suatu proyek.
Tujuan dari Manajemen Resiko itu sendiri adalah untuk merespon kemungkinan terjadinya resiko selama proyek itu berlangsung.
Beberapa hal yang harus dilakukan untuk mencapai tujuan manajemen resiko:
· Memikirkan resiko sebelum teknis kerja diawali.
· Mengidentifikasi resiko-resiko yang mungkin terjadi.
· Memperkirakan probabilitas resiko yang mungkin terjadi.
· Memprioritaskan kegiatan menurut kepentingan proyek.
Contoh Resiko dari beberapa definisi lain yang di kemukakan oleh Vaughan (1978) adalah :
· · Risk is the chance of loss (Risiko adalah kans kerugian). Chance of loss berhubungan dengan suatu exposure (keterbukaan) terhadap kemungkinan kerugian. Dalam ilmu statistik, chance dipergunakan untuk menunjukkan tingkat probabilitas akan munculnya situasi tertentu.
· · Risk is the possibility of loss (Risiko adalah kemungkinan kerugian). Istilah possibility berarti bahwa probabilitas sesuatu peristiwa berada diantara nol dan satu. Namun, definisi ini kurang cocok dipakai dalam analisis secara kuantitatif.
· · Risk is uncertainty (Resiko adalah ketidakpastian). Uncertainty dapat bersifat subjective dan objective. Subjective uncertainty merupakan penilaian individu terhadap situasi risiko yang didasarkan pada pengetahuan dan sikap individu yang bersangkutan.
· · Risk is the dispersion of actual from expected results (Risiko merupakan penyebaran hasil aktual dari hasil yang diharapkan). Ahli statistik mendefinisikan resiko sebagai derajat penyimpangan sesuatu nilai disekitar suatu posisi sentral atau di sekitar titik rata-rata.
· · Risk is the probability of any outcome different from the one expected (Resiko adalah probabilitas sesuatu outcome berbeda dengan outcome yang diharapkan). Menurut definisi di atas, risiko bukan probabilita dari suatu kejadian tunggal, tetapi probabilita dari beberapa outcome yang berbeda dari yang diharapkan.